
- info@hrexcelleny.com
- Jl. Tanah Abang V, no. 32, Jakarta Pusat 10160
Perusahaan ibarat mesin. Maka selayaknya mesin, ia membutuhkan bahan bakar untuk membuatnya tetap beroperasi. Maka motivasi ibarat bahan bakar dari kendaraan itu. Jika tidak ada bahan bakar, kendaraan tidak dapat beroperasi dengan baik. Demikian halnya dengan motivasi karyawan di sebuah perusahaan. Mari kita simak penjelasan dari HRD Trainer Indonesia.
Jika Anda seorang atasan, Anda harus selalu berusaha memotivasi karyawan Anda. Selain meningkatkan kerjasama tim, karyawan yang termotivasi akan membantu Anda meraih profit yang ditargetkan secara elegan.
Setiap orang ingin didengarkan, tak terkecuali karyawan Anda. Berikan waktu Anda untuk mendengarkan ide-ide baru karyawan. Hal ini membuktikan Anda seorang atasan yang berwibawa dan bijaksana.
Jangan langsung kita tolak atau komentari pendapat dan idenya. Dengarkan saja terlebih dahulu. Fokuslah pada niat baiknya. Bukan pada idenya yang menurut kita salah atau kurang tepat. Jika ada pendapat yang kurang tepat arahkan pelan. Biarkan karyawan Anda mempertahankan argumenya, karena itu naluri wajar seseorang untuk mempertahankan posisinya. Ingatlah bahwa tujuan diskusi ini adalah pemecahan masalah. Bukan melihat siapa yang lebih pintar.
Kalau pendapat dan idenya bagus, jangan ragu untuk menerimanya dan beri sedikit pujian. Namun jika sebaliknya, hargailah usahanya untuk memecahkan masalah kita. Jangan lupa untuk memberinya semangat untuk mengeluarkan ide kembali.
Perusahaan yang baik memberi kesempatan bagi karyawan untuk mengembangkan kreativitas melalui ide-ide baru karyawan. Setiap pendapat, pemikiran atau ide adalah hasil dari buah pikiran. Jadi terdapat sebuah proses berpikir sebelum pendapat atau ide itu muncul di kepala karyawan Anda. Hargailah setiap pendapat atau ide yang diajukan oleh karyawan. Semoga dengan cara ini karyawan kita akan lebih termotivasi dalam bekerja.
#hrdtrainer
Telp. | : | (021) 3518505 |
(021) 3862546 | ||
Fax. | : | (021) 3862546 |
: | info@hrexcellency.com | |
Website | : | www.hrexcellency.com |