
- info@hrexcelleny.com
- Jl. Tanah Abang V, no. 32, Jakarta Pusat 10160
Sungguh sebuah kebanggaan bagi kami Tim HR Excellency karena diberikan kesempatan untuk membagikan passion dan spirit HR kepada para leader dan line manager yang berada di naungan PT Kalbe Nutritionals. Program ini diberikan dengan tujuan utama: supayapara leaders bisa mengelola SDM yang berada di bawah tanggung jawabnya dengan lebih baik. Boleh dikata, semua manager, secara tidak langsung adalah HR Manager (Every manager is an HR manager). Namun tidak semua leader benar-benar paham tentang proses kerja HR di perusahaan. Padahal, seni mengelola orang, yang menjadi falsafah HR, mau tidak mau harus mereka kuasai pula, saat mereka diangkat menjadi seorang leader. Itu sebabnya manajemen PT Kalbe Nutritionals pun memilih topik HR for Non HR Manager untuk 24 leader-nya. Training yang dilaksanakan dari tanggal 29-30 Maret 2017 ini diadakan di Pabrik PT Kalbe Nutritionals Indonesia, Karawang. Ada pun Master Trainer yang men-sharing-kan materi dalam training ini adalah Anthony Dio Martin dan Max Sandy. Dengan gaya pendekatan mereka yang antusias dan fun pun mampu membuat bonding antara peserta dan para master trainer yang mengajar pun terlihat sangat baik. Ditambah dengan isi materi yang dalam dan disertai sharing pengalaman ataupun contoh kasus membuat peserta pun menjadi lebih mudah untuk memahami setiap bagiannya.
Seperti diketahui, ke depannya tantangan pekerjaan para leader ini tidaklah makin mudah. Harapannya, dengan bekal ilmu ke-HRD-an akan semakin mengoptimalikan peran mereka dalam hal memotivasi diri dan bawahan. Termasuk pula tentunya dalam membimbing dan mengarahkan bawahan. Materi yang dibagikan dalam program ini banyak berisi tips praktis ke-HRD-an yang bisa diterapkan mereka dalam menjawab permasalahan-permasalahan yang seringkali mereka hadapi di lapangan, baik yang berkaitan dengan proses pengelolaan SDM, mulai dari recruitment, renumerasi, development, sampai PHK, akan membuat perusahaan semakin sehat dan efektif. Dan diakhir training, masing-masing peserta pun pulang dengan Noble Goal (Tujuan Mulia) pribadinya tentu saja yang mengarahkan pada tujuan bersama agar para peserta bisa menjadi people manager yang lebih baik. Dengan demikian, mereka pun akan menjadi partner bisnis yang suportif bukan hanya ke atasan saja, tapi terutama ke para karyawan di bawahnya. Remember… “Every manager is an HR Manager”!
Telp. | : | (021) 3518505 |
(021) 3862546 | ||
Fax. | : | (021) 3862546 |
: | info@hrexcellency.com | |
Website | : | www.hrexcellency.com |